Resep Sate Tahu bumbu kacang. Anda sedang mencari inspirasi resep sate tahu bumbu kacang yang unik? Cara menyiapkannya memang tidak terlalu sulit namun tidak gampang juga. Jika salah mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal sate tahu bumbu kacang yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang bisa memancing selera kita.
Anda bisa memasak Sate Tahu bumbu kacang menggunakan 26 bahan dan 8 langkahnya. Berikut cara memasaknya.
Bahan bahan membuat Sate Tahu bumbu kacang
- sediakan Adonan tahu :.
- sediakan Secukupnya Tahu putih, Goreng.
- siapkan 250 gram Tepung Terigu.
- sediakan 75 gram Tepung Kanji/Tapioka.
- siapkan 3 siung Bawang Putih, goreng.
- Anda perlu Secukupnya Garam.
- Anda perlu Secukupnya Penyedap rasa ayam.
- Anda perlu Secukupnya Air.
- Anda perlu Tusuk sate.
- sediakan Bumbu Kacang :.
- Anda perlu 250 gram Kacang tanah, sangrai.
- sediakan 4 siung Bawang Merah.
- sediakan 2 siung Bawang Putih.
- Anda perlu 2 buah Cabai Merah Besar.
- sediakan 2 butir Kemiri.
- sediakan 2 lembar Daun Jeruk.
- Anda perlu Secukupnya Gula Merah.
- Anda perlu 2 sdt Garam.
- Anda perlu 1 sdt Penyedap rasa ayam.
- Anda perlu Secukupnya minyak untuk menumis.
- Anda perlu Secukupnya air.
- sediakan 3 sdm Kecap manis.
- siapkan Bumbu olesan :.
- sediakan Secukupnya bumbu kacang yang sudah jadi.
- sediakan 2 sdm Kecap manis.
- siapkan 1 sdm Minyak goreng.
Cara memasak Sate Tahu bumbu kacang
- Belah tahu goreng hanya pada satu sisi bagian atas.
- Masukkan tepung terigu, tepung kanji, bawang putih goreng yang sudah dihaluskan, garam, dan penyedap rasa. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk rata hingga tekstur adonan tidak terlalu padat dan tidak terlalu cair.
- Masukkan adonan tepung ke dalam tahu yang sudah dibelah pada satu sisi. Jangan terlalu penuh.
- Masukkan tahu yang berisi adonan ke dalam panci kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya. Kukus selama kurang lebih 20 menit. Setelah matang, angkat dan tunggu hingga dingin. Setelah itu, potong-potong tahu hingga berbentuk dadu agak besar. Tusuk menggunakan tusuk sate.
- Bumbu kacang : Haluskan kacang tanah yang telah disangrai, bisa menggunakan food processor atau manual dengan cobek. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, dan cabai merah besar. Tumis bumbu halus, lalu tambahkan daun jeruk dan gula merah. Setelah bumbu dirasa cukup matang, masukkan air secukupnya. Dilanjutkan dengan kacang tanah yang sudah dihaluskan. Bumbui dengan garam dan penyedap rasa. Lalu masukkan kecap manis. Koreksi rasa.
- Bumbu olesan : Campurkan semua bahan menjadi satu di dalam wadah.
- Untuk proses membakar bisa menggunakan pan grill atau dengan arang. Tapi akan lebih nikmat menggunakan arang.
- Masukkan adonan tahu yang sudah ditusuk ke dalam bumbu olesan, lalu bakar diatas bara api sesuai kematangan yang diinginkan. Angkat, sajikan dengan bumbu kacang dan irisan bawang merah.